RDL, Fasilitas Bagi Aktivers Untuk Bisa Cuan Dengan Aman dan Nyaman

20 Januari, 2020 by aktivaku

Hai Aktivers!

Bagaimana resolusi dan rencana keuangan kamu di tahun ini? Menemani langkahmu untuk meningkatkan kondisi finansial menjadi lebih baik lagi dibandingkan dengan tahun sebelumnya, terhitung mulai tanggal 20 Januari 2020, Aktivaku dilengkapi dengan fasilitas Rekening Dana Lenders (RDL), yang merupakan rekening untuk melakukan transaksi pendanaan di fintech peer to peer lending. Dimana keberadaan industri tersebut berkembang cukup pesat dalam dua tahun terakhir di Indonesia, serta telah banyak membantu UMKM lokal dalam mendapatkan pembiayaan modal untuk mengembangkan usahanya, diluar sistem perbankan. Untuk itu, keamanan tentu menjadi faktor krusial bagi pendana.

Semua pendana wajib memiliki RDL.

RDL akan membantu pendana dalam melakukan pendanaan pada borrower. Secara fungsi, RDL mirip dengan Rekening Dana Investor atau Rekening Dana Nasabah yang digunakan untuk penyelesaian transaksi di pasar modal. Hanya saja, RDL memang khusus diperuntukkan untuk transaksi di fintech peer to peer lending.

RDL menawarkan kemudahan dan kenyamanan bagi pendana.

RDL merupakan rekening bank tersendiri atas nama pendana,  dimana ia dapat melakukan monitoring saldo dan mutasi rekening melalui wallet di Aktivaku. Solusi ini akan memenuhi kebutuhan pengguna marketplace lending Aktivaku yang secara rutin melakukan setoran dana, proses debit dana, proses pemantauan pendanaan, serta pengembalian bunga. Selain itu, pendana juga dapat “menyimpan” dana di RDL sebelum melakukan transaksi di P2P lending. Semua imbal hasil beserta modal awal yang masuk dalam rekening pendana adalah milik pendana, yang bisa bebas dikelola tanpa campur tangan pihak lain.

Berbeda dengan rekening reguler.

Rekening Dana Lender ini berbeda dengan rekening reguler yang biasa digunakan untuk transaksi perbankan, karena rekening ini hanya dapat digunakan untuk transaksi di P2P Lending, dari dan ke Aktivaku.com. Rekening ini tidak dilengkapi dengan kartu ATM maupun fasilitas ibanking. Diharapkan RDL ini dapat membuat Aktivers lebih leluasa dalam melakukan pendanaan pada personal maupun institusi yang dikehendaki.

Tahapan Registrasi RDL di Aktivaku.

Jika sebelumnya kamu menggunakan virtual account untuk dapat melakukan transaksi di Aktivaku, kini Aktivers cukup melakukan 5 langkah berikut ini untuk bisa mengaktifkan RDL.

  • Klik SIGN UP jika belum memiliki akun Aktivaku. Klik LOG IN jika Aktivers sudah memiliki akun.
  • Unggah dokumen KTP, swafoto dengan KTP, dan NPWP. Pastikan semua dokumen diambil dengan jelas ya.
  • Lakukan pengisian formulir dengan data pribadi yang benar, valid, dan dapat dihubungi .
  • Setelah semua data tersimpan, tim Aktivaku akan melakukan verifikasi data melalui email dalam waktu paling lambat 3×24 jam.
  • Jika data pribadi sudah terverifikasi, maka Aktivers akan mendapatkan nomor rekening BNI yang bisa langsung kamu top up. Setelah itu, Aktivers bisa langsung melakukan pendanaan di Aktivaku.

Implementasi RDL dalam rangka mewujudkan inklusi keuangan.

Selain memberikan manfaat kepada pendana, RDL Aktivaku yang menggandeng bank BNI ini juga merupakan bentuk dukungan pada program inklusi dan literasi keuangan yang dicanangkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dimana Aktivaku sebagai marketplace lending memfasilitasi borrower untuk mendapatkan pinjaman dengan cepat dan bunga yang terjangkau, serta lender untuk melakukan pengembangan dana.

Tidak ada batasan waktu berapa lama uang mengendap di RDL.

Jika sebelumnya ada ketentuan dari OJK, tentang batasan waktu dana yang mengendap di virtual account peer to peer lending adalah 2×24 jam. Kini dengan RDL, uang kamu bisa mengendap di rekening tanpa batasan waktu, sehingga Aktivers bisa dengan leluasa memilih mitra usaha yang ingin kamu danai lewat Aktivaku.com.

Aktivers punya alternatif pilihan untuk berinvestasi di reksadana.

Dengan dana yang mengendap di RDL, kamu juga bisa mengalokasikan dana untuk berinvestasi ke reksadana, karena Aktivaku telah bekerja sama dengan platform Invisee portal reksadana dan SBN.

Bagaimana Aktivers? Dengan semua kemudahan dan kenyamanan yang ditawarkan, sudah siapkah kamu mengumpulkan cuan tahun ini?  Tak perlu modal besar, cukup dengan Rp 100.000, Aktivers sudah bisa mulai melakukan pengembangan dana.

Segala sesuatu yang besar selalu dimulai dari hal kecil. Jika bukan sekarang, kapan lagi? Yuk beranikan diri untuk #JalaniMimpimu demi hidup yang lebih baik!